Sports News

Minggu, 10 April 2011

Spurs Terbaik Di Barat

Manu Gionbilli
San Antonio Spurs kian tak tergeser sebagai pemuncak klasemen Wilayah Barat. Tim Duncan dkk baru saja menumbangkan Utah Jazz 111-102, Minggu (10/4/2011) siang WIB.

Dengan pertandingan NBA 2010/2011 tersisa dua lagi, maka peluang Spurs yang mencatat rekor 61-19, untuk menjadi tim terbaik musim ini terbuka lebar. Pasalnya, skuad asuhan Greg Popovich masih unggul atas Chicago Bulls (59-20).

Adalah Richard Jefferson yang menjadi bintang Spurs. Mantan pemain andalan New Jersey Nets ini, menghasilkan angka terbanyak 20 poin, lalu Tony Parker dan Tiago Spliter yang sama-sama mencatat 13 poin bagi tim tuan rumah.

Sementara itu, Al Jefferson memimpin perolehan poin Jazz dengan mengoleksi 23 poin. Pemain cadangan Derrick Favors, menambah lewat torehan 17 poin bagi Jazz, yang menelan kekalahan ke-10 dari 11 pertandingan terakhir mereka.

"Kini, kami tinggal mempertahankan konsisten dan ritme permainan sekarang. Namun, sebelum pertandingan babak playoff berlangsung pekan depan, kami tidak akan membuat pemain kami kelelahan," kata Popovich dilansir Yahoosports.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar